Pesawat Kepresidenan Pertama Selama 69 Tahun

jpnn.com - JAKARTA -- Mensesneg Sudi Silalahi mengaku hadirnya pesawat Kepresidenan RI adalah salah satu kebanggaan bagi bangsa Indonesia. Pasalnya, sudah 69 tahun merdeka baru kali ini Indonesia memiliki pesawat kepresidenan sendiri. Selama ini, Presiden memakai pesawat komersial.
"Kita tentunya sangat bangga kalau 69 tahun kita merdeka kita dapat mempunyai pesawat kepresidenan sendiri. Tentu ini karena kemampuan keuangan negara yang semakin memungkinkan untuk hal itu," ujar Sudi dalam jumpa pers di Baseops Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Kamis, (10/4).
Pesawat berjenis Boeing Bussines Jet 2 Green tersebut dirakit di pabrik Boeing, di Seattle, Amerika Serikat. Sebelum tiba di Indonesia, pesawat itu sudah empat hari melakukan perjalanan sejak 7 April lalu dari Delaware, AS menuju ke Wellington, Florida. Kemudian melanjutkan perjalanan ke Sacramento, California. Dari Sacramento menuju ke Honolulu, Hawai dan Guam.(flo/jpnn)
JAKARTA -- Mensesneg Sudi Silalahi mengaku hadirnya pesawat Kepresidenan RI adalah salah satu kebanggaan bagi bangsa Indonesia. Pasalnya, sudah 69
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sepeda Motor yang Disita KPK Sudah Tidak Ada di Rumah Ridwan Kamil
- Dorong Kolaborasi Multi-Sektor, AQUA Terapkan Pembayaran Jasa Lingkungan
- Polisi Usut Dugaan Pelecehan Seksual oleh Oknum Dokter di Malang
- Paul Finsen Mayor Matangkan Penganugerahan Rekor MURI Telur Paskah di Sorong
- KPK Datangi Rumah Ridwan Kamil Lagi, Aset Ini Disita
- UI Tidak Undang TNI Hadir ke Acara Mahasiswa di Pusgiwa