Pesawat Suporter Shakhtar Terbalik, Lima Tewas
Jumat, 15 Februari 2013 – 05:15 WIB

Pesawat Suporter Shakhtar Terbalik, Lima Tewas
"Pesawat meluncur deras dan keluar dari landasan pacu. Setelah beberapa kali membentur tanah, pesawat terbalik dan terbelah dua," jelas Oleg Usheka, seorang penumpang yang selamat. "Suasananya begitu menakutkan. Saya perlu waktu untuk menenangkan diri," tambah pria yang masih tampak shock tersebut.
Baca Juga:
Polisi menyatakan bahwa pesawat tergelincir sekitar 700 meter dari landasan. "Kami menghantam landasan, lalu pesawat terbuka seperti kaleng," ujar seorang penumpang kepada stasiun televisi Kanal 5 Ukraina. "Beruntung, kami bisa keluar sebelum pesawat terbakar," lanjutnya.
Para penumpang pesawat yang selamat kemudian diantar dengan bus menuju bandara. Otoritas setempat menyatakan akan melakukan penyelidikan untuk menentukan penyebab musibah AN-24 tersebut.
"Korban meninggal belum dapat diidentifikasi karena mengalami luka bakar parah. Banyak penumpang terluka," kata Jubir Kementerian Darurat Ukraina. Sejumlah mobil ambulans bergegas menuju bandara sesaat setelah insiden itu. (AP/AFP/BBC/Euronews/cak/dwi)
KIEV - Sebuah pesawat yang mengangkut suporter klub sepak bola di Ukraina mengalami musibah Rabu malam (13/2) waktu setempat atau dini hari kemarin
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi
- Bertemu Presiden Prabowo, Wakil Perdana Menteri Rusia Minta Dipermudah Hal Ini
- Indonesia dan Yordania Menyepakati 4 Perjanjian, Pendidikan Hingga Pertanian