Peselancar Mick Fanning Diserang Hiu, Ini Tanggapan Sang Ibu

jpnn.com - JEFFREY'S BAY - Dunia olahraga air, selancar nyaris berduka. Pasalnya, salah satu peselancar profesional, Mick Fanning, diserang hiu saat mengikuti kompetisi selancar dunia di Afrika, Minggu (19/7).
Beruntung, Mick selamat dalam insiden mengerikan itu setelah berjuang melawan hiu ganas tersebut.
Liz Osborne, Ibu Mick Fanning, mengaku sangat khawatir ketika melihat insiden yang hendak merenggut nyawa anaknya tersebut. "Hal terburuk yang pernah aku lihat. Karena aku melihatnya sendiri," tuturnya.
Osborne juga menceritakan bahwa anak laki-lakinya Sean tewas dalam kecelakaan mobil pada tahun 1998. Namun ia bersama keluarga tak ada saat kejadian.
"Aku melihatnya sendiri. Itu sangat menakutkan. Aku berpikir ketika ia tidak terlihat di tengah ombak, ia menghilang," sambung Osborne.
Insiden mengerikan ini berhasil terekam kamera. Dalam video tersebut Mick tiba-tiba diserang hiu dari arah belakang. Tapi Fanning cukup tenang dan sigap menghindari serangan tersebut.
Ia sempat meninju bagian belakang hiu tersebut. Kemudian Ia berenang menjauh hingga tim penyelamat datang dengan boat. Fanning pun selamat tanpa ada luka-luka.(ray/jpnn)
JEFFREY'S BAY - Dunia olahraga air, selancar nyaris berduka. Pasalnya, salah satu peselancar profesional, Mick Fanning, diserang hiu saat mengikuti
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan