Peserta Aksi 112 Berurai Air Mata

jpnn.com - jpnn.com - Aksi 112 yang bertemakan Zikir dan Tausyiah Nasional baru saja dimulai dengan melaksanakan salat subuh berjamaah.
Usai salat, agenda dilanjutkan dengan pembacaan zikir dan doa bersama pimpinan Majelis Zikir Az-Zikra, KH. Muhammad Arifin Ilham.
"Subhanallah wal hamdulillah. Walaa ilahailallah. Wallahuakbar," ucap Arifin saat memimpin ribuan jemaah untuk berzikir di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Sabtu (11/2).
Selain berzikir, Arifin juga berdoa untuk kebaikan semua jemaah yang hadir dalam aksi itu.
Jemaah pun tampak khusyuk memanjatkan doa dan tak sedikit pula yang berurai air mata.
Dalam penutup doa, Arifin juga memimpin doa untuk kebaikan Indonesia dan berdoa agar Jakarta dipimpin orang yang salih.(mg5/JPNN)
Aksi 112 yang bertemakan Zikir dan Tausyiah Nasional baru saja dimulai dengan melaksanakan salat subuh berjamaah.
Redaktur & Reporter : Fandi
- Ormas Islam Desak Pemerintah Mengkaji Rangkap Jabatan Profesor Nasaruddin Jadi Menag dan Imam Besar Istiqlal
- Prof Niam Gemakan Nama Veddriq dan Rizki Juniansyah dalam Khotbah di Istiqlal
- Cak Imin & Prabowo Merasa Terhormat Diundang Riyadlul Jannah ke Istiqlal
- Waduh, Masjid Istiqlal jadi Sasaran Pelaku Pemalsuan Barcode QRIS
- Gus Mis Sebut Salah Satu Masjid Tertua di Dunia Ini Ingin Bekerja Sama dengan Istiqlal
- Imam Besar Istiqlal Menjamin Sapi Kurban dari Jokowi Tidak Terjangkiti PMK