Peserta Lapor Cak Imin Aja Membeludak, RMP: Ini di Luar Ekspektasi Kami
jpnn.com, JAKARTA - Relawan Muhaimin Peduli (RMP) tak menyangka bahwa lomba Lapor Cak Imin Aja yang telah digelar selama dua pekan atau sejak 18 Oktober 2021 diikuti banyak peserta.
Ketua RMP Nandio Aditya Iskandar menyatakan bahwa selama dua pekan ini, peserta lomba video aspirasi itu sudah mencapai 11 ribu.
“Alhamdulillah, peserta lomba membeludak, dan ini di luar ekspektasi kami. Laporan dari tim data kami saat ini peserta sudah lebih dari 11 ribu,” kata Nandio di Jakarta Selatan, Selasa (2/11).
Pria yang akrab disapa Dio itu menjelaskan lomba video pendek ini menjadi ajang bagi masyarakat untuk menyuarakan aspirasi dan keluh kesahnya kepada pemerintah.
"Dari video yang kami terima, banyak warga yang curhat soal buruknya infrastruktur di kampung-kampung dan pelosok-pelosok desa. Ada pula yang bercerita mengenai pelik ekonomi di tengah pandemi Covid-19," lanjutnya.
Menurut dia, para peserta akan diberikan hadiah mingguan.
Selain itu, kata dia, panitia juga menyiapkan hadiah utama, yakni satu unit mobil.
Dia mengungkapkan saat pihaknya mengantarkan hadiah untuk para pemenang mingguan, para pemenang berasal dari warga pelosok yang jauh dari perkotaan.
Peserta Lapor Cak Imin Aja membeludak. Saat ini, Relawan Muhaimin Peduli (RMP) menyatakan sudah ada 11 ribu peserta yang mengikuti lomba video Lapor Cak Imin Aja.
- Hanif Dhakiri: Jangan Memanfaatkan PPN 12% jadi Alat Menyerang Presiden Prabowo
- Nihayatul Wafiroh: Kesehatan Mental dan Spritual Penting Sebagai Fondasi Kehidupan
- PKB Sentil PDIP soal PPN 12 Persen
- DPRD DKI Jakarta Diminta Mengawal Proses Legislasi Perda Pesantren
- Ninik Dorong Sinergitas Multilevel Pulihkan Sukabumi Pascabanjir Bandang
- Gugatan Ghufron Ditolak, Cak Imin Tak Perlu Ganti Rugi