Peserta Pameran Bertambah, IIMS 2024 Diperluas

Peserta Pameran Bertambah, IIMS 2024 Diperluas
Booth Wuling Motors di IIMS 2023. Foto: Wuling

Tiket masuk IIMS 2024 terbagi menjadi dua kategori, yakni IIMS Infinite Show khusus untuk pameran otomotif, dan IIMS Infinite Live untuk hiburan dan musik.

Pada hari kerja, tiket masuk merupakan gabungan IIMS Infinite Show dan IIMS Infinite Live, sehingga pengunjung dapat menyaksikan keduanya sekaligus dan hanya membayar Rp 50 ribu.

Sementara itu, khusus akhir pekan, tiket masuk IIMS Infinite Show dan IIMS Infinite Live dijual secara terpisah, yakni Rp 85 ribu hanya untuk pameran otomotif, dan Rp 185 ribu untuk paket keduanya. (antara/jpnn)


Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 akan kembali digelar pada 15-25 Februari 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News