Peserta PKPA DPC Peradi Jakbar Diminta Bisa Melawan Mafia Peradilan

Peserta PKPA DPC Peradi Jakbar Diminta Bisa Melawan Mafia Peradilan
Kegiatan PKPA yang diadakan DPC Peradi Jakarta Barat. Dok: source for JPNN.

Senda dengan Asido, Ketua Bidang PKPA, Setifikasi, dan Kerja Sama Universitas DPN Peradi, Firmanto Laksana Pengaribuan, ‎menegaskan, tidak ada seorang pun yang bisa menjamin lulus UPA Peradi.

“Jadi jangan sampai nanti ada orang-orang yang mencoba untuk memengaruhi teman-teman, ini saya bantu, itu nihil,” ujarnya.

Ia meminta peserta PKPA untuk mempersiapkan ‎diri untuk mengikuti UPA DPN Peradi yang akan dihelat sekitar tanggal 28 Juni mendatang. Peradi juga akan melakukan tryout untuk mempersiapkan calon advokat mengikuti UPA.

Sekretaris Jurusan Fakultas Hukum (FH) Binus University atau Universitas Bina Nusanara (Ubinus), Dr. Besar, menyampaikan, pihaknya beberapa kali menolak ajakan kerja sama penyelenggaraan PKPA dari OA di luar Peradi.

‎“Beberapa dari calon peserta jauh-jauh datang ketemu dengan saya, menyatakan ingin ikut PKPA yang diadakan DPN Peradi karena berkulitas, pengajar-pengajarnya sangat berkompeten,” katanya. (cuy/jpnn)

 

Para peserta PKPA DPC Peradi Jakbar diharapkan berani melawan mafia peradilan ketika nanti menjadi advokat.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News