Peserta Reuni 212 Berkumpul di Balik Kawat Duri, Polisi Minta Bubar

Peserta Reuni 212 Berkumpul di Balik Kawat Duri, Polisi Minta Bubar
Pihak kepolisian saat meminta puluhan peserta reuni 212 untuk membubarkan diri di Jalan Haji Agus Salim, Jakarta Pusat, Kamis (2/12) Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Puluhan peserta Reuni 212 yang berada di Jalan Haji Agus Salim, Jakarta Pusat yang akan menuju ke kawasan Patung Kuda diminta untuk membubarkan diri oleh pihak kepolisian, Kamis (2/12).

Melalui pengeras suara, seorang personel polisi meminta para peserta Reuni 212 untuk pulang ke rumah masing-masing.

"Bapak Ibu semua yang kami hormati, kami mohon Bapak Ibu sekalian tidak berkumpul di sini. Kembali ke rumah masing-masing, monggo. Sekali lagi Bapak-bapak, Ibu-ibu, untuk tidak berkumpul. Oke foto-foto dulu," ujar personel polisi tersebut.

Dia mengingatkan saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19, sehingga tidak diperbolehkan untuk berkerumun.

Petugas kepolisian meminta puluhan peserta Reuni 212 yang berada di Jalan Haji Agus Salim, Jakarta Pusat, untuk bubar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News