Peserta UN Paket C Selundupan

Peserta UN Paket C Selundupan
Peserta UN Paket C Selundupan
Tidak itu saja, diduga peserta selundupan ini tidak satu orang saja, melainkan lebih. Berdasarkan informasi dari salah seorang pendidik di sebuah kelompok belajar, ada warga belajar yang tahun lalu masih duduk di kelas satu, namun di tahun ini sudah ikut ujian nasional paket c.

Mestinya, warga belajar tersebut baru kelas 2.” Mestinya baru kelas dua, tapi kok sudah ikut ujian nasional paket c,” ujar sumber yang enggan namanya diberitakan.

Ketua Panitia Pelaksanaan UN Kota Salatiga Umi Limaningsih SH mengatakan, sesuai aturan mengikutsertakan kelas 2  warga belajar dalam ujian nasional melanggar aturan. Namun demikian, pihaknya akan melakukan klarifikasi terlebih dahulu kabar tersebut.

Dikatakan dia, setelah ujian nasional, Kamis (18/4) kemarin, Disdikopra akan memanggil semua kepala sekolah di PKBM di Salatiga yang berjumlah delapan untuk melakukan kroscek. “ Ya kami memang mendengar adanya kabar peserta ujian selundupan itu. Kami akan kroscek dulu, dengan meminta keterangan dari para kepala sekolah PKBM yang ada di Salatiga,” ujar Umi kepada wartawan, Kamis kemarin.

SALATIGA - Pelaksanaan Ujian Nasional ( UN) paket C di Kota Salatiga dihebohkan dengan adanya kabar peserta selundupan. Peserta selundupan yang dimaksud,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News