Pesimistis Kejar Schumacher, Hamilton Incar Rekor Fangio
jpnn.com, LONDON - Lewis Hamilton pesimistis bisa menyamai rekor juara dunia tujuh kali milik legenda Formula 1 Michael Schumacher.
Karena itu, juara dunia 2017 tersebut memilih bersikap realistis.
Hamilton memilih membidik rekor lima gelar juara dunia yang dimiliki Juan Manuel Fangio.
''Empat kali lagi? (delapan kali juara dunia). Saya tidak bisa membayangkannya saat ini,'' ucap Hamilton dilansir Crash.
Menurut Hamilton, meraih empat gelar juara dunia membutuhkan waktu sepuluh tahun.
Padahal, saat ini, pembalap asal Inggris itu sudah berusia 32 tahun.
Karena itu, Hamilton mengaku tak terlalu berambisi menyamai atau melewati rekor gelar juara dunia Schumacher.
''Menyamai Fangio rasanya akan luar biasa. Untuk mencapainya, saya akan bertahan di F1 beberapa tahun ke depan. Itulah paling tidak target saya saat ini,'' kata Hamilton.
Lewis Hamilton pesimistis bisa menyamai rekor juara dunia tujuh kali milik legenda Formula 1 Michael Schumacher.
- Catat, Hal Penting yang Perlu Diketahui Sebelum Nonton Formula 1 Singapore Grand Prix 2024
- F1 GP Hungaria 2024: Max Verstappen Kecewa Finis di Posisi Kelima
- Konon, Lewis Hamilton Pengin Mengakuisisi Tim MotoGP Gresini Racing
- MotoGP Bakal Berubah Setelah Dipegang Liberty Media, Bos Dorna Angkat Suara
- Fernando Alonso Resmi Memperpanjang Kontrak dengan Aston Martin
- Verstappen Gagal Finis, Duo Ferrari Mendominasi F1 GP Australia