Pesona Wisata Biduk-Biduk, Teluk Sumbang, Labuan Cermin, dan Kaniungan di Berau Kaltim

"Kunci pariwisata itu hospitality, keramahan. Setelah itu, kita juga harus siapkan air, listrik dan internet," sambung Akmal.
Secara umum Akmal mengaku bangga karena warga Teluk Sumbang senantiasa menjaga alam dan investor pariwisata juga peduli terhadap pelestarian lingkungan.
Warga setempat mengakui dengan patroli rutin dari TNI Angkatan Laut tidak ada lagi penggunaan bom ikan di Teluk Sumbang.
Selain menikmati keindahan laut Teluk Sumbang, Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik juga mengunjungi destinasi wisata unggulan lainnya, Labuan Cermin.
Dirjen Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri itu kembali dibuat terpukau oleh kesejukan dan keindahan danau dua rasa di Kampung Labuan Kelambu.
"Jujur, ini tempat wisata paling keren yang pernah saya datangi. Keren sekali," ucap Akmal di atas paddling usai mengitari danau Labuan Cermin.
Keunggulan tempat wisata danau ini, puji Akmal, selain dikelilingi pohon alam yang masih asli, Labuan Cermin pun memiliki keunikan tersendiri dari air danaunya.
Air danau selalu terlihat jernih, sehingga pengunjung bisa dengan mudah melihat dasar laut.
Kabupaten Berau, Kaltim, menyimpan potensi pariwisata yang sangat menawan, seperti Wisata Biduk-Biduk, Teluk Sumbang, Labuan Cermin, dan Kaniungan.
- Xerana Resort Siap Dibangun di Pantai Pengantap, Investasi Capai Rp3 Triliun
- PIK Perlu Dukungan Integrasi Transportasi-Promosi untuk Menawarkan Pariwisata Urban
- BNI Indonesia’s Horse Racing 2025 Bakal Segera Digelar, Buruan Beli Tiketnya!
- Kota Lama Jadi Primadona, Libur Lebaran 2025 Dongkrak Wisata Semarang
- Bocah Perempuan di Berau Kaltim Diterkam Buaya
- Kehadiran Dermaga PIK Mengangkat Potensi Pertumbuhan Wisata Bahari Jakarta