Pesta Gol di Camp Nou, Barca Sukses Kudeta Madrid
jpnn.com - BARCELONA - Barcelona akhirnya berhasil menggeser Real Madrid dari puncak klasemen La Liga. Menjamu tim peringkat 11 klasemen sementara, Rayo Vallecano di Camp Nou, Minggu (8/3), Barca menang mudah 6-1.
Lionel Messi menjadi man of the match dengan catatan hattrick pada menit 56 (penalti), 63 dan 68. Messi juga menorehkan satu assists.
Sementara tiga gol lainnya disumbang Luis Suarez (6 dan 90) serta Gerard pique (49). Satu-satunya gol Vallecano tercipta saat tamu sudah ketinggalan 0-5. Gol tersebut dibukukan Alberto Bueno di menit 81, lewat eksekusi penalti.
Dengan kemenangan ini, Barcelona melakukan kudeta yang sempurna di puncak La Liga, pada pekan ke-26. Barcelona kini mengoleksi 62 poin, sementara El Real tertinggal satu poin di posisi kedua. (adk/jpnn)
BARCELONA - Barcelona akhirnya berhasil menggeser Real Madrid dari puncak klasemen La Liga. Menjamu tim peringkat 11 klasemen sementara, Rayo Vallecano
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib Vs Dewa United, Para Pemain Baru Siap Beraksi
- Amad Diallo Cetak Hattrick, Pelatih MU Enggan Beri Pujian Berlebihan
- Real Madrid vs Celta Vigo: 2 Gol Endrick Bantu Los Blancos ke Perempat Final Copa del Rey
- MotoGP 2025: Aprilia Perkenalkan Livery Terbaru, Jorge Martin Pamer Ambisi
- India Open 2025: Motivasi Jorji Memukul Jago Tuan Rumah
- Lihat Jadwal Pekan ke-19 Liga 1, Ada 6 Partai Besar