Pesta Meriah Sambut Gerhana Matahari Total

jpnn.com - BANJARMASIN – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan menyiapkan berbagai agenda menyambut gerhana matahari total. Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Budaya, dan Pariwisata Kalsel Mohandas H Hendrawan mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan berbagai acara meriah.
“Gerhana matahari total ini bisa kembali disaksikan pada 2252. Jadi ini kejadian langka yang harus dimanfaatkan, salah satunya dengan menggelar kegiatan wisata astronomi,” ujar Mohandas pada Radar Banjarmasin kemarin.
Ia mengungkapkan, Amuntai, Paringin, dan Tanjung merupakan tiga daerah yang terlewati jalur totalitas gerhana matahari. “Di tiga kota ini fase totalitasnya akan berlangsung selama dua menit,” bebernya.
Selain tiga daerah tersebut, warga Banjarmasin, Banjarbaru, dan Kabupaten Banjar juga bisa menyaksikan meski tidak total. “Untuk menyambut gerhana matahari, pemerintah kabupaten dan kota bakal menggelar event yang berhubungan dengan kepariwisataan,” kata Mohandas. (ris/hni/jos/jpnn)
Wisata Gerhana
Kabupaten Hulu Sungai Utara:
1. Salat gerhana matahari
2. Seni budaya Islam
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung