Pesta Rakyat Danau Toba & Aquabike Jetski World Championship di Samosir Sedot Puluhan Ribu Pengunjung
jpnn.com, JAKARTA - Pesta Rakyat Danau Toba yang merupakan rangkaian dari agenda Aquabike Jetski World Championship di Samosir pada Jumat (24/11/2023) sukses menarik puluhan ribu pengunjung.
Warga berduyun-duyun menyaksikan race olahraga air berskala internasional dan juga Pesta Rakyat yang menghadirkan musisi-musisi serta pertunjukan budaya.
Warga yang hadir merasa puas dengan kehadiran event pertandingan Aquabike Jetski World Championship yang menampilkan atlet-atlet dunia dan juga dari Indonesia serta Pesta Rakyat yang menghadirkan berbagai hiburan dan berbagai UMKM.
Mereka berharap event serupa bisa kembali diselenggarakan sehingga bisa mengangkat citra Danau Toba sebagai destinasi pariwisata water sport ke mata dunia.
Salah satu pengunjung berasal dari Medan, Ibu Widi, terkesan dengan diselenggarakannya event ini. Ia berharap event ini tak hanya diselenggarakan satu kali saja namun juga berkelanjutan.
“Kami berharap event ini bisa memberikan hiburan bagi warga sekitar, sekaligus mempromosikan pariwisata Danau Toba ke dunia,” katanya.
Hal senada disampaikan Pebtri Simbolon dan Pak Key yang merupakan warga Samosir. Keduanya merasa puas dengan race yang menghadirkan pembalap-pembalap jetski kelas dunia dan juga adanya panggung hiburan Pesta Rakyat.
“Semoga ke depan ada lagi event seperti ini di Samosir, entah Aquabike Jetski atau F1 Powerboat sehingga Danau Toba menjadi lebih meriah apalagi ada pertunjukan musiknya yang membuat suasana jadi semakin seru,” kata Pebtri yang hadir bersama kawan- kawannya. “Acaranya sangat menarik, sangat memuaskan. Semoga ke depan ada lagi acara seperti ini,” kata Pak Key, yang hadir bersama seluruh keluarga besarnya.
Pesta Rakyat Danau Toba yang merupakan rangkaian dari agenda Aquabike Jetski World Championship pada Jumat (24/11/2023) sukses menarik puluhan ribu pengunjung.
- Sambut Liburan Nataru, Parapat View Hotel Tawarkan Sensasi Keindahan Danau Toba
- Refleksi Akhir Tahun: Pariwisata Danau Toba Butuh Kemasan Inovatif, Kreatif dan Kerja Sama Semua Pihak
- Pemprov Sumut Beri Dukungan Rp 15 M demi Kesuksesan Aquabike World Championship
- Efek Aquabike Championship 2024 Penumpang Ferry di Danau Toba Melonjak 12,7%
- Sukseskan Kejuaraan Dunia Jetski di Samosir, Bea Cukai Belawan Raih Penghargaan dari ITDC
- Bea Cukai Belawan Dukung Kejuaraan Dunia Jetski di Samosir Lewat Fasilitas ATA Carnet