Pesta Spanyol, Duka Italia
Selasa, 03 Juli 2012 – 20:44 WIB
Sedangkan, di tribun, pemain Spanyol mulai mengangkat trofi. Dua pemain Spanyol yang absen di Euro 2012, yakni striker David Villa dan bek Carles Puyol, tampak menunggu di jalur keluar tribun. Mereka berdua tampak ikut gembira dengan sukses rekan-rekannya.
Pesta kemenangan terus berlanjut. Para pemain yang sedari awal menyiapkan bendera provinsi masing-masing, mengambil dari koper. Bendera Catalan yang paling banyak dibawa para pemain. Setelah itu pesta kembang api memeriahkan suasana malam kota Kiev yang dingin.
Saat para pemain dan fans Spanyol berpesta, para fans Italia sudah keluar stadion dan pulang. "Saya sudah merasa sejak awal kami akan kalah. Tapi, coba Anda bayangkan, kalah empat gol. Gila," kata Pietro Pigoni, fans Italia asal Trento, sembari mengomel, kepada Jawa Pos.
Berbeda dengan fans Spanyol yang sampai dini hari masih sibuk berpesta di berbagai sudut kota Kiev. Suasana di fan zone Kiev di Khreschatyk juga tidak kalah serunya. Sepanjang jalan, sudah sulit bagi Jawa Pos menemui fans Italia yang masing berlalu lalang. (ham)
BEGITU gelandang Thiago Motta terpaksa ditarik keluar karena cedera hamstring pada menit ke-61, para pemain Italia langsung lemes. Penyebabnya, mereka
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool
- Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025
- Mantan Pelatih Thailand Ingin Vietnam Menjadi Juara Piala AFF 2024
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Bangkit dari Cedera, Fadillah Arbi Optimistis Raih Poin di Seri Pamungkas JuniorGP 2024