Pesta Vettel di India Terancam Sepi Penonton
jpnn.com - NEW DELHI- Balapan Formula 1 seri India mendatang seharusnya menjadi pesta yang sangat meriah untuk Sebastian Vettel. Pasalnya, Vettel kemungkinan besar bakal memastikan gelar juara dunia keempatnya di India.
Namun, pesta Vettel terancam sepi penikmat. Sebab, hingga kini, jumlah tiket yang terjual belum sesuai dengan keinginan penyelenggara. Total, promotor lokal baru bisa menjual sebanyak 20 ribu tiket.
Dengan jumlah itu, balapan jet darat di India bakal terasa lebih lengang. Promotor lokal mengakui, minat masyarakat India untuk menyaksikan balapan F1 musim ini memang menurun drastis.
"Antusiasme masyarakat pada even ini lebih sedikit dibandingkan musim sebelumnya. Namun, kami masih optimistis bisa menjual tiket seperti musim 2012 lalu," terang Sameer Gaur, promotor lokal seperti dilansir laman Grand Prix, Kamis (17/10).
Minimnya antusiasme itu tentu tak lepas dari pencoretan India untuk musim mendatang. Sebagaimana diketahui, India memang tidak akan menjadi tuan rumah F1 untuk musim 2014 nanti.
Jumlah tiket yang terjual di India berbanding terbalik dengan seri Abu Dhabi. Saat ini, promotor lokal Abu Dhabi mengatakan, tiket yang masih tersedia hanya berjumlah 2500 lembar. (jos/jpnn)
NEW DELHI- Balapan Formula 1 seri India mendatang seharusnya menjadi pesta yang sangat meriah untuk Sebastian Vettel. Pasalnya, Vettel kemungkinan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai