Pestanya Anak Motor IMHAX 2024 Resmi Dibuka, Banyak Promo dari Peserta
Berkaca dari kesuksesan tahun lalu, kata dia, pihaknya bertekad terus menyempurnakan kemasan event, serta program-program yang dihadirkan.
Selain merangsang pertumbuhan market helm dan apparel, IMHAX 2024 juga ingin berkontribusi dalam memberikan edukasi mengenai pentingnya penggunaan apparel dan aksesori, yang layak bagi pengguna sepeda motor.
"Exhibitor yang akan ikut berpamaren di IMHAX 2024 total ada 55 brand dengan segmentasi beragam mulai dari brand lokal hingga internasional yang menyasar segmen premium," ucapnya.
Tak hanya menawarkan program diskon, nantinya beberapa exhibitor juga menggelar peluncuran produk baru di pameran IMHAX 2024.
Program-program serta kegiatan yang akan digelar di IMHAX 2024 seperti talkshow dari berbagai brand, lucky dip, give away, lelang produk, promo hingga 50 persen, games menarik, serta morning ride pada Sabtu dan Minggu.
Informasi lebih lanjut, silakan kunjungi dan ikuti akun Instagram resmi IMHAX 2024 di @imhax_id. (rdo/jpnn)
Pameran helm, apparel, dan aksesori sepeda motor - Indonesia Motorcycle Helmets Apparel Accessories Exhibition (IMHAX) 2024 resmi dibuka, Kamis (12/9).
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha
- Hyundai Tucson Resmi Melantai di Indonesia, Harga Mulai Rp 600 Jutaan
- Menuju Era Elektrifikasi, Jaguar Memperkenalkan Identitas Baru
- Livery Baru di Kawasaki Ninja ZX-25RR KRT Edition, Sebegini Harganya
- Dashcam Terbaru BlackVue Berteknologi AI Hadir di GJAW 2024, Ada Diskon
- Selamat, Bridgestone Indonesia Sabet 3 Penghargaan dari IBBA dan OCA 2024
- Diler Neta Pluit dengan Fasilitas 3S Resmi Beroperasi