Petaka di Kawasan Monas, 8 Tewas
Senin, 23 Januari 2012 – 00:23 WIB
JAKARTA - Minggu (22/1) siang menjadi hari paling tragis di kawasan Monas, Jakarta Pusat. Belasan orang yang baru saja berwisata ke Monas dibabat mobil ngebut yang kehilangan kendali di kawasan Tugu Tani, Jalan MI Ridwan Rais. Delapan di antaranya tewas, sisanya luka berat. Bukannya menyesal, sopir mobil yang doketahui perempuan bernama Apriyani Susanti, 29, justru marah-marah saat keluar dari mobil pembawa petakanya tersebut. Belakangan diketahui bahwa warga Jalan Keranggan Terusan 148 RT 11/ RW 07 Tanjung Priok, Jakarta Utara itu dia tidak memiliki SIM serta tidak membawa STNK asli mobilnya.
Umumnya korban tewas baru saja pulang dari Monas. Ada yang baru saja bermain futsal, ada yang sekadar jalan-jalan dan ada yang sekadara lewat.
Sopir mobil "edan" tersebut diduga memacu kendaraannya dengan kecepatan dan tidak bisa mengendalikan laju kendaraannya. Hal itu bisa dilihat dari pagar pembatas jalan yang ambrol serta pagar pengaman gedung di dekat halte yang juga hancur disikat mobil.
Baca Juga:
JAKARTA - Minggu (22/1) siang menjadi hari paling tragis di kawasan Monas, Jakarta Pusat. Belasan orang yang baru saja berwisata ke Monas dibabat
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS