Petani di Jawa Timur Pengin Pak Jokowi Lanjutkan Kepemimpinan
jpnn.com, JAWA TIMUR - Darsono, petani asal Kabupaten Tuban Provinsi Jawa Timur, berkeinginan agar Jokowi melanjutkan masa kepemimpinan hingga tiga periode.
Pria 61 tahun ini menilai Jokowi berperan besar dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan.
"Supaya pembangunannya berlanjut, saya mohon Pak Jokowi untuk mencalonkan lagi. 2024 Ikut Jokowi 3 priode," kata Darsono di Tuban, Jawa Timur.
Menurut Drsono andil Jokowi dalam menghadirkan pemerataan pembangunan tidak perlu diragukan lagi.
Terlebih, hanya di era pemerintahan Jokowi, pembangunan infrastruktur jalan tol banyak dirampungkan.
Tercatat sejak 2015 hingga November 2021 lalu sudah terselesaikan pembangunan tol hingga sepanjang 1.556 km.
"Pak Jokowi itu bagus, pembangunan maju, bantuannya banyak," ungkap Darsono.
Senada, Ninsurah (57) petani asal Sumenep, Madura, Jawa Timur mengungkapkan keinginannya agar Jokowi bisa tiga periode.
Selama masa Pemerintahan Jokowi, sudah banyak pencapaian yang berhasil didapatkan sampai sekarang.
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Jokowi Aktif Mendukung Paslon Tertentu, Al Araf: Secara Etika Itu Memalukan
- Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
- Rembuk Tani jadi Cara Pupuk Indonesia Penuhi Kebutuhan Petani Sragen
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi