Petani di Sulsel Tewas Ditabrak Kereta Api, Kapolres Bilang Kecelakaan Ini Baru Pertama Kali

jpnn.com, BARRU - Petani bernama La Sudding (54) tewas mengenaskan seusai ditabrak kereta api (KA) di Kampung Bottolai, Kelurahan Coppo, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan.
Kecelakaan itu merupakan yang pertama kali semenjak hadirnya kereta api di tanah Sulsel.
Kapolres Barru AKBP Dodik Susianto mengatakan kasus ini merupakan yang pertama kali terjadi dan menimpa warga Kelurahan Coppo itu.
"Setahu saya dan semenjak saya bertugas, ini merupakan yang pertama kali," kata AKBP Dodik Susianto, Rabu (1/2).
AKBP Dodik menerangkan kecelakaan itu terjadi pada pukul 10.50 WITA di rel kereta api kilometer 87,450.
Di mana saat itu korban tengah mengayuh sepeda setelah pulang dari sawahnya.
"Ini korban baru pulang dari sawahnya, sementara itu kereta api jalan dari arah utara menuju selatan," tambahnya.
Dia menambahkan saat itu korban tengah menyeberang dari arah timur ke barat.
Kemudian, kereta api langsung menabrak korban hingga terpental sejauh delapan meter.
Korban pun meninggal dunia di tempat.
"Saat ini korban sudah diantar ke rumah duka oleh keluarga korban bersama petugas dan Balai KA," tambah perwira polisi tersebut.
Sementara itu, hingga saat ini belum ada komentar resmi dari pihak Balai Kereta Api. (mcr29/jpnn)
Kapolres Barru AKBP Dodik Susianto mengatakan kasus ini merupakan yang pertama kali terjadi.
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : M. Srahlin Rifaid
- Viral Video Yuke Dewa 19 Gotong Bocah di Tasikmalaya, Begini Faktanya
- Asuransi Jasindo Beri Perlindungan Kepada 4,5 Juta Petani & Salurkan Klaim Rp386 Miliar
- HKTI dan PKTHMTB Bersiap Menanam Sorgum Seluas 100 Hektare
- Pria Terjatuh Dari Flyover SKA Pekanbaru, Begini Kronologinya
- Serapan BULOG Jatim Tembus 300 Ribu Ton Setara Beras, Tertinggi dalam 10 Tahun Terakhir
- Hardiyanto Kenneth Tinjau Jalan Rusak di Flyover Grogol yang Sering Memicu Kecelakaan