Petani Karet Ditemukan Bersimbah Darah, Motornya Hilang
jpnn.com, MUARA ENIM - Irwansyah, 50, seorang petani karet ditemukan bersimbah darah di kebun miliknya, Kamis (21/9), sekitar pukul 09.00 WIB. Korban mengalami luka bacok di kepalanya.
Tak hanya itu, warga Kecamatan Lubai itu juga kehilangan sepeda motor Revo BG 4264 D.
Kini, dia dirawat intensif di RSU Kota Prabumulih setelah sempat mendapat pertolongan pertama di Puskesmas Lubai.
Pembegalan terjadi saat korban melintas di Jalan Pertamina, Desa Beringin, Kecamatan Lubai, Kamis (21/9), sekitar pukul 09.00 WIB. Pagi itu, korban naik motor dengan tujuan pergi ke kebun karetnya.
Hingga sore hari, sekitar pukul 14.30 WIB, korban belum juga pulang ke rumahnya. Padahal, biasanya pada siang hari, korban pulang ke rumah untuk istirahat. Lantas, istri korban, Limtri (45), bersama anaknya, Nopriansyah (24), yang curiga, melakukan pencarian.
Mereka mencari ke kebun karet. Di sana, korban ditemukan dalam kondisi tergeletak di tanah bersimbah darah. Di kepalanya ada luka bacok. Sedangkan sepeda motor korban tidak ada lagi. Korban lalu dibawa istri dan anaknya ke puskesmas setempat.
Karena luka yang dialami korban cukup serius, lalu dokter puskesmas merujuk korban ke RSU Kota Prabumulih.
Kasus perampokan itu telah dilaporkan keluarga korban ke Polsek Lubai. Kapolsek Lubai, AKP Indra Kusuma, membenarkan adanya kejadian itu.
Irwansyah, 50, seorang petani karet ditemukan bersimbah darah di kebun miliknya, Kamis (21/9), sekitar pukul 09.00 WIB.
- Carok di Sampang Dipicu Masalah 2 Kiai, Begini Ceritanya
- Motif Pembacokan di Sampang Berawal dari Kunjungan Calon Bupati, 2 Kiai Cekcok
- Carok Massal di Sampang, Ini Pernyataan Terbaru AKBP Hendro
- Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi
- Polrestabes Medan Tembak Mati Eksekutor Begal Sadis
- Begal di Kawasan Industri Cikarang Bekasi Ditangkap