Peter Butler Sebut Skuat PSMS Medan Belum Punya Mental Away
jpnn.com, SURABAYA - PSMS Medan takluk dalam laga tandang saat bersua Persebaya dengan skor 0-2 di Gelora Bung Tomo, Rabu (18/7/2018) malam.
Ini adalah kekalahan kedelapan di partai tandang PSMS alias hingga pekan ke-16, semua laga tandang tanpa berhasil meraup satu poin pun.
Pelatih PSMS Medan Peter Butler memang tak punya banyak waktu menangani Legimin Raharjo dkk dari sejak datang dari Inggris ke Medan, akhir pekan kemarin dan sampai di Surabaya sejak Selasa (16/7/2018) malam.
“Saya baru kembali dari UK. Ini baru pertama kali saya jumpa pemain, belum ada waktu untuk kerjasama pemain, belum ada latihan,” ujar pelatih yang menggantikan Djadjang Nurdjaman tersebut, usai laga.
Menurutnya, meski kalah, PSMS malam ini di matanya bermain cukup baik dari tuan rumah. Namun, pemain diakuinya seperti terbebani untuk menang di partai tandang.
“Mereka seperti hilang percaya diri, kalah terus. Itu sudah biasa (dalam pertandingan), sekarang mulai bagaimana untuk meraih tiga poin.”
“PSMS Medan malam ini bermain lebih baik dari tim (tuan rumah). Semua orang tahu itu, dan semua penonton tahu. Saya sedih ke pemain karena mereka seharusnya deserve (pantas menerima) lucky,” ungkapnya.
Pelatih asal Inggris ini menilai PSMS banyak peluang, namun barisan depan kurang memanfaatkannya. “Pemain sedikit possesive di depan,” ujarnya.
PSMS Medan takluk dalam laga tandang saat bersua Persebaya dengan skor 0-2 di Gelora Bung Tomo, Rabu (18/7/2018) malam.
- Satu Grup dengan Sriwijaya FC, PSPS, dan Persis Solo, PSMS Yakin Bisa Bersaing
- Gabung Madura United, Aleksandar Rakic Tidak Bernafsu Jadi Top Scorer
- 2 Penyerang Garang Liga 1 2018 yang Masih Menganggur
- Pengin Juara, Top Scorer Liga 1 2018 Gabung Persib Bandung?
- Peringkat Kompetisi Asia: Liga 1 2018 Kalah dari Filipina
- Liga 1 2018: 8 Pemain Asing Debutan Paling Moncer (2/habis)