Petik Kemenangan Ke-650, Serena ke Perempat Final

jpnn.com - MADRID - Serena Williams tak menemui kesulitan berarti di Madrid Open 2014. Petenis terbaik dunia itu sukses melangkah ke babak perempat final usai menekuk Carla Suarez Navarro denga skor 6-2, 6-3 di Manolo Santana Centre Stadium, Jumat (9/5) WIB.
Kemenangan itu memiliki arti penting bagi Serena. Sebab, itu adalah kemenangan ke-650 yang dipetiknya sepanjang kiprahnya di dunia tenis profesional.
Selain itu, kemenangan tersebut merupakan yang ke-15 secara beruntun di Madrid Open. Hasil manis itu membuat langkah Serena mempertahankan gelar juara semakin terbuka lebar.
"Dia memaksa saya bekerja lebih keras untuk mendapatkan angka. Ini bukan kemenangan yang mudah. Dia baru saja menang di Portugal pekan lalu. Dia bukan lawan yang enteng," terang Serena sebagaimana dilansir laman ESPN.
Di babak perempat final, Serena akan bersua Petra Kvitova. Sebelumnya, Kvitova sukses menggenggam tiket perempat final setelah menumbangkan Lucie Safarova dengan skor 6-4, 6-3. (jos/jpnn)
MADRID - Serena Williams tak menemui kesulitan berarti di Madrid Open 2014. Petenis terbaik dunia itu sukses melangkah ke babak perempat final usai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lihat Bagan dan Jadwal Perempat Final Liga Champions
- Chelsea vs Copenhagen: Asa Kevin Diks cs Masih Terbuka
- Jadwal MotoGP Argentina 2025: Jumat Bisa Jadi Hari Tersulit
- Real Madrid Singkirkan Atletico, Jude Bellingham Bicara Mentalitas Los Blancos
- Soal Gol Penalti Julian Alvarez Dianulir, Reaksi Diego Simeone Penuh Tanda Tanya
- Perempat Final Liga Champions: Spanyol, Inggris, dan Jerman Terbanyak