Petinggi BPJS Ketenagakerjaan Datangi Markas KPK, Ada Apa?

jpnn.com - JAKARTA – Direktur Utama Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Agus Susanto, Ketua Dewan Pengawas BPJS Ketenagakerjaan Guntur Witjaksono serta jajaran mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis (31/3).
Kedatangan mereka untuk menyerahkan laporan harta kekayaan penyelenggara negara kepada KPK.
“Kami akan terus mengimbau kepada seluruh wajib lapor LHKPN yang ada di BPJS Ketenagakerjaan agar lapor tepat waktu,” kata Agus di KPK.
Pelaporan LHKPN ini lebih cepat satu bulan dari target yang ditentukan KPK. Menurut Agus, ini merupakan salah satu perwujudan gerakan revolusi mental BPJS Ketenagakerjaan yang baru dideklarasikan belum lama ini. Yaitu integritas dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang dimiliki.
Agus berharap KPK mendorong pemerintah daerah dan lembaga pemerintahan lebih peduli pada BPJS Ketenagakerjaan sebagai program strategis nasional. “Perlu menerapkan sanksi administratif dan pidana bagi yang tidak patuh,” kata Agus.(boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?