Petinggi KMP Bertemu, Ical: Ngobrolin Sepatu Baru

Petinggi KMP Bertemu, Ical: Ngobrolin Sepatu Baru
Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Para petinggi partai anggota Koalisi Merah Putih (KMP) kembali bertemu di tengah-tengah kabar tentang akan adanya reshuffle kabinet. Pertemuan itu digelar di kantor  Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis (31/3) malam.

Hadir dalam pertemuan itu Ketua Umum Golkar Abirizal Bakrie, Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, serta Djan Faridz selaku ketua Uumum PPP versi muktamar Jakarta. Sedangkan Presiden PKS Sohibul Imam dan Ketua Majelis Syuro PKD Salem Segaf Al-Jufri sebagai tuan rumah.

Namun, Aburizal menepis anggapan yang menyebut pertemuan KMP itu untuk  membicarakan isu reshuffle. "Ah, kita ngobrolin sepatu baru," kata politikus yang lebih beken disapa dengan nama Ical itu saat ditemui usai pertemuan.

Ical menambahkan, reshuffle merupakan hak prerogatif presiden. Meski demikian, ketua presidium KMP itu menegaskan bahwa partainya tetap mendukung pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK).

Menurutnya, bukan masalah jika Presiden Jokowi memang maru merombak kabinet dalam waktu dekat ini. Namun, kata Ical, dukungan partainya ke pemerintah bukan didasari agar kader Golkar masuk kabinet.

"Emang Golkar pengin dapat? Kami dukung pemerintah tapi bukan dapat posisi. Ya kalau reshuffle sekarang, tidak apa-apa," tegasnya.(mg4/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News