Petinggi PAN Bakal Ikut Aksi 1712 demi Bela Palestina
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan dikabarkan bakal bergabung dengan sejumlah elemen masyarakat dalam Aksi Indonesia Bela Palestina, Minggu (17/12). Rencananya, kegiatan demo yang mulai diperkenalkan dengan sebutan Aksi 1712 itu akan digelar di kawasan Monumen Nasional (Monas) dan di depan Kedutaan Besar (Kedubes) Amerika Serikat (AS) di Jakarta.
Aksi itu merupakan bentuk pembelaan bagi Palsetina atas pernyataan Presiden AS Donald Trump yang mengklaim Yerusalem sebagai ibu kota Israel. Karena itu, petinggi PAN pun akan ikut Aksi 1712 guna menentang klaim Presiden Trump.
"Kami melihat Donald Trump dengan Israel-nya itu sudah melakukan penjajahan dan pencaplokan tanpa resmi di tanah Palestina," ujar Ketua DPP PAN Yandri Susanto, Kamis (14/12).
Yandri menambahkan, Zulkifli dan jajaran DPP PAN lainnya akan ikut bersama masyarakat dalam Aksi 1712 untuk memprotes kebijakan Trump. Harapannya, aksi rakyat Indonesia yang dari dahulu menyuarakan pembelaan terhadap Palestina bisa didengar Donald Trump dan Israel.
"Sehingga ketegangan yang tidak perlu terjadi, tumpah darah yang tidak perlu terjadi, hilangnya nyawa yang tidak perlu terjadi itu bisa dihindari di Yerusalem sana," ujarnya.(boy/jpnn)
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dikabarkan bakal bergabung dengan masyarakat dalam Aksi Indonesia Bela Palestina yang akan digelar di Monas, Minggu (17/12).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Temukan Pangan Olahan Mengandung Babi, BPOM dan BPJPH Diapresiasi
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Peringatan Hari Kartini Momentum Meningkatkan Harkat dan Martabat Kaum Perempuan
- Putri Zulkifli Hasan Melepas 1.500 Peserta Mudik Gratis Bersama PAN
- Jalankan Instruksi Ketum PAN, Eddy Soeparno Bagikan Sembako di 11 Kabupaten/Kota di Jabar