Petinju Asian Games 2018 Tinggal Tulang Berbalut Kulit

Petinju Asian Games 2018 Tinggal Tulang Berbalut Kulit
Kondisi petinju yang sempat menghuni pelatnas Asian Games 2018 Valentinus Nahak sungguh memprihatinkan. Foto: Ist/JPNN

“Memang sempat dibawa pulang ke rumah, tetapi dia terpaksa dibawa lagi ke rumah sakit karena kondisinya semakin memprihatinkan akibat tidak mau makan," ujar Julio.

Menurut Julio, Valentinus menggunakan fasilitas Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) untuk berobat.

Akan tetapi, imbuh Julio, fasilitas BPJS itu tidak maksimal dan tak bisa diandalkan. 

"Kalau menggunakan BPJS lambat ditangani dan terkadang tidak dirawat terlalu lama. Biaya obat-obatan yang cukup mahal juga terpaksa harus dibeli sendiri," kata Julio.

Selama perawatan, kata Julio, Valentinus telah mendapat bantuan dari Ketua Umum PB Pertina Jhony Asadoma dan Ketua Pengprov Pertina Bali Made Muliawan Arya. 

"Saya sangat berharap pemerintah mau turun tangan dengan memberikan bantuan sehingga Valentinus bisa sembuh," kata Julio. (jos/jpnn)


Kondisi petinju yang sempat menghuni pelatnas Asian Games 2018 Valentinus Nahak sungguh memprihatinkan.


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News