Petr Cech Cedera, Arsenal Percayakan Jaga Gawang pada David Ospina
jpnn.com - DAVID Ospina akan menjadi penjaga gawan bagi Arsenal pada laga derby London menghadapi Tottenham.
Langkah ini diambil Arsene Wenger karena kiper utama The Gunners, Petr Cech mengalami cidera saat bertanding melawan Swansea kemarin. Cech diperkiarakan akan istirahat selama sebulab kedepan karena cidera ototnya.
Ospina memang kerap mendapat kritik karena sering melakukan kesalahan, seperti ketika Arsenal kalah dari Olympiakos. Namun demikian, Wenger tetap percaya pada kiper asal Kolombia tersebut.
"Saya sepenuhnya percaya pada David dan saya sama sekali tak merasa khawatir," kata Wenger.
Selain tanpa Cech, Wenger juga tak bisa menurunkan Laurent Koscielny saat menjalani derby menghadapi Tottenham yang ke-48 kali bagi pelatih asal Prancis tersebut.(ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025
- Menuju Piala Asia 2025, Timnas U-17 Indonesia Gelar TC Perdana di Stadion Sidolig Bandung
- IBL 2025: Skuad Mentereng, Dewa United Percaya Diri Meruntuhkan Dominasi PJ dan SM