Petro Tunjukkan Mental Baja
Bank Jatim Sapu Bersih Seri Pertama
Senin, 19 Januari 2009 – 08:31 WIB
SURABAYA - Ketangguhan mental punggawa Gresik Petrokimia patut diacungi jempol. Tertinggal di dua set awal, Novia Andriyanti dkk mampu bangkit dan membalikkan keadaan. Pada hari terakhir seri pertama Proliga 2009 kemarin (18/1), tim dari Kota Pudak tersebut menang atas Jakarta Popsivo Polwan 3-2 (21-25, 21-25, 25-18, 25-16, 15-12).
Kemenangan itu terasa semakin dramatis karena pada set penentuan, Petro sempat tertinggal 1-5, lalu 6-11. Namun, Novia dkk membuktikan bahwa usia muda tidak berarti mentalnya lebih lemah. Terbukti, mereka bisa menyamakan kedudukan 11-11 dan berbalik memimpin 15-12.
Baca Juga:
"Sederhana saja, set pertama dan kedua anak-anak sangat tegang. Karena masih muda, mereka belum bisa menguasai keadaan. Baru pada set ketiga dan keempat, mereka bisa main lepas. Tidak ada perubahan strategi. Itu semua murni karena anak-anak bisa bangkit dari tekanan. Saya bangga karena motivasi mereka begitu tinggi," papar pelatih Petro Wang Jun.
Kubu Popsivo lebih menekankan pada materi pemain yang berimbas terhadap perbedaan stamina. Kendati baru menghadapi Surabaya Bank Jatim sehari sebelumnya, Petro dipenuhi pemain muda penuh tenaga. Sebaliknya, pemain Popsivo mayoritas sudah senior sehingga Dwi Sari Iswaningsih dkk seperti kehabisan bensin ketika dipaksa main lebih dari tiga set.
SURABAYA - Ketangguhan mental punggawa Gresik Petrokimia patut diacungi jempol. Tertinggal di dua set awal, Novia Andriyanti dkk mampu bangkit dan
BERITA TERKAIT
- Pelatih Persib Mengeluhkan Rumput Stadion GBLA, Hodak: Apa yang Mereka Perbaiki?
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Apa Target Timnas Indonesia di Piala AFF 2024?
- PSBS Biak Luar Biasa, Lihat Klasemen Liga 1
- Manchester City Dihajar Tottenham 4 Gol Tanpa Balas
- Celta Vigo vs Barcelona Berakhir Imbang, Barca Gagal Kembali ke Jalur Kemenangan