PetroChina Tertarik Kelola Blok East Natuna

jpnn.com, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) sedang mencari mitra untuk mengembangkan Blok East Natuna.
Pengembangan Blok East Natuna tertunda lantaran bubarnya konsorsium antara PT Pertamina (Persero) dengan ExxonMobil dan PTT EP Thailand tahun lalu.
Direktur Hulu Pertamina (Persero) Syamsu Alam mengatakan, diperlukan mitra yang tepat untuk menggarap Blok East Natuna.
Sebab, teknologi yang dibutuhkan untuk penggarapan blok tersebut cukup tinggi.
”Jalannya masih panjang untuk East Natuna. Pemerintah juga mempertimbangkan kita di situ harus ada kemampuan untuk konsorsium. Tidak bisa dipaksa-paksa,” kata Syamsu, Minggu (21/1).
Jika sudah mendapat mitra untuk konsorsium, Pertamina membahas teknologi yang akan digunakan.
Konsorsium lama sempat bakal menggunakan technology and market review (TMR).
”Kalau timnya baru, bisa saja kami review lagi,” imbuh Syamsu.
PT Pertamina (Persero) sedang mencari mitra untuk mengembangkan Blok East Natuna.
- Koalisi Sipil Yakin Kepemimpinan Baru di Pertamina Bisa Perbaiki Tata Kelola Perusahaan
- Dirut Pertamina Minta Maaf ke Masyarakat: Kami akan Bekerja Lebih Baik Lagi
- Peduli Kemajuan Bangsa, PIS Berperan Aktif dalam Program Relawan Bakti BUMN di Desa Bayan
- Dipo Nusantara DPR Dorong Pertamina Reformasi Tata Kelola untuk Kembalikan Kepercayaan Publik
- Eddy Soeparno: Saya Yakin Presiden Prabowo Berantas Korupsi Sampai ke Akar-akarnya
- Kualitas BBM Pertamina Diuji Ketat Sesuai Standar Ditjen Migas, Masyarakat tak Perlu Khawatir