Petrokimia Gresik Terapkan Konsep AKHLAK Sebagai Pedoman Bisnis
Berbicara tantangan bisnis, pada tahun 2019 Petrokimia Gresik telah menetapkan Program Transformasi Bisnis Petrokimia Gresik (TBPG), yang di dalamnya terdapat tiga sasaran utama (shifting paradigm).
Pertama, perubahan dari Inefisiensi menjadi Efisiensi. Kedua, perubahan mindset dari Product Driven menjadi Market Driven.
Ketiga, perubahan orientasi dari Subsidi menjadi Komersial.
Guna menyukseskan program transformasi tersebut, Rahmad menyadari kunci suksesnya ialah human resources atau Sumber Daya Manusia (SDM).
SDM adalah pelaku perubahan yang berada di dalam perusahaan, yang meliputi cara berpikir, cara berbicara, dan cara bekerja.
Budaya transformatif merupakan pondasi utama dalam Total Transformation Model, yang meliputi Business, Leadership, dan Culture Transformation.
Ketiga hal itu merupakan poin penting atas keberhasilan program transformasi bisnis.
"Tata nilai AKHLAK sebagai sebuah Culture Transformation akan mendukung Business dan Leadership Transformation. Tanpa perubahan Culture, maka akan sulit untuk melakukan transformasi di bidang Business dan Leadership," jelasnya.
Petrokimia Gresik meresmikan konsep AKHLAK sebagai core value dalam menjalankan bisnis perusahaan.
- Mediol Gemilang, Petrokimia Gresik Pupus Harapan TNI AU ke Final Livoli Divisi Utama
- Raih Kemenangan Keempat, Petrokimia Gresik Rebut Tiket Final Livoli Divisi Utama 2024
- IDSurvey Berhasil Menerapkan Nilai AKHLAK di Lingkungan Perusahaan
- 4 Tahun Perkokoh Budaya AKHLAK, TASPEN Gelar Culture Festival
- Dukung Regenerasi Lifter, Pupuk Indonesia Grup Gelar Kejurnas Angkat Besi di Bandung
- Peringati 4 Tahun AKHLAK BUMN, IDSurvey Gelar Townhall Meeting