Petronas Pergi, Yamaha Makin Sulit
Senin, 02 Januari 2012 – 11:19 WIB
Sebenarnya, sepeninggal FIAT, Petronas-lah yang menjadi pendukung finansial terbesar bagi tim pabrikan Yamaha. Namun, dalam klausul kontrak tak ada poin yang menyebutkan Petronas berhak menggantikan FIAT sebagai nama tim pabrikan Yamaha.
Baca Juga:
Bos tim Yamaha Lin Jarvis menjelaskan, tak ada lagi perpanjangan kerja sama di antara kedua pihak. "Kerjasama Yamaha dan Petronas selama tiga tahun terakhir berjalan dengan sukses, kami telah berhasil mencapai prestasi tertinggi di MotoGP. Pihak Yamaha sangat berterima kasih kepada Petronas atas dukungan mereka selama ini," ujar Jarvis seperti dikutip Autosport.
Sementara itu, pihak Petronas mengakui, telah mendapatkan banyak keuntungan terkait brand image selama bekerja sama dengan Yamaha.
"Kami bangga karena kami mendapatkan kesempatan untuk bekerja sama dengan Yamaha MotoGP selama 3 tahun terakhir. Tim ini telah meraih banyak penghargaan tertinggi dalam olahraga balap. Kami berharap Yamaha mendapatkan kesuksesan lainnya di masa depan," ujar, Mohammad Medan Abdullah corporate affairs general manager Petronas.
TOKYO - Kabar kurang sedap menyertai persiapan tim pabrikan Yamaha menuju MotoGP musim 2012. Yamaha Factory Racing kembali kehilangan sponsor besarnya.
BERITA TERKAIT
- Indonesia vs Jepang: Garuda Dicukur Samurai Biru, Shin Tae Yong Singgung Pemain Ini
- Pelatih Jepang Bilang Indonesia Berpeluang Besar ke Piala Dunia jika Terus Naturalisasi
- Situasi Timnas Indonesia di Mata Shin Tae Yong Setelah Dibantai Jepang
- Erick Bingung dengan Keputusan Shin Tae Yong Mencoret Eliano dari Timnas
- Timnas Indonesia Kalah Tebal, Silakan Disimak Kalimat Shin Tae-yong
- Hasil Practice MotoGP Barcelona, Top 10 Langsung ke Kualifikasi Utama