Petualangan Sherina 2, Derby Romero Bilang Begini soal Syuting di Hutan Kalimantan

Dia menyebut bahwa bukan hanya tim produksi yang menjelajahi hutan Kalimantan, tetapi juga para pemain, termasuk Derby Romero.
"Yang datang ke lokasi enggak cuma tim produksi, tetapi aktornya juga," kata Riri Riza.
Lebih lanjut, Derby Romero menuturkan bahwa dirinya tak hanya latihan koreografi saja untuk adegan-adegan laga di film terbarunya itu.
Demi menjaga fisiknya, dia juga melakukan latihan Muaythai bersama lawan mainnya, Sherina Munaf.
"Kami selain latihan koreo dan lain-lain, kami juga harus latihan stamina, lah," ucap Derby Romero.
Dia juga mengaku tak mengalami kesulitan berakting dengan pemain lain di Petualangan Sherina 2.
"Enggak ada kesulitan sama sekali, seru banget karena kita semuanya kebetulan sudah saling kenal," kata Derby Romero.
Begitu pun ketika harus kembali beradu akting dengan Sherina. Dia tak merasa kesulitan dalam membangun chemistry.
Derby Romero mempersiapkan diri cukup lama sebelum proses syuting, bahkan sempat menjelajahi hutan Kalimantan.
- Lengkapi Nostalgia dengan Tas Ikonik Petualangan Sherina
- Petualangan Sherina 2 Tembus 2 Juta Penonton, Luar Biasa!
- Petualangan Sherina 2 Akhirnya Raih 1,5 Juta Penonton
- Selamat! Petualangan Sherina 2 Tembus 1 Juta Penonton
- Petualangan Sherina 2, OREO Wafer Ajak Keluarga Indonesia Ciptakan Momen Seru, Berhadiah
- 4 Hari Tayang, Petualangan Sherina 2 Raih 700 Ribu Penonton