Petugas Curigai Muatan Truk jelang Penyeberangan ke Lampung, Terpal Dibongkar, Ya Ampun

Berdasarkan informasi sementara, minibus itu diangkut ke atas truk dari Anyar, Kabupaten Serang. Menurut Anam, setelah pendataan penumpang dan sopir akan diminta kembali ke daerah asal.
“Pengakuan sopir APV ia terpaksa melakukan itu karena mengalami kesulitan selama hampir satu minggu di Kota Cilegon pascapetugas melakukan pelarangan untuk nyebrang melalui Pelabuhan Merak,” ujarnya.
Sementara itu, Suryono, sopir minibus Suzuki APV mengaku terpaksa menggunakan jasa truk untuk bisa menyeberang karena sudah sepekan telantar di Kota Cilegon. Kemudian, ia pun sudah tidak memiliki mata pencaharian di Jakarta.
Selama di Kota Cilegon, Suryono dan istrinya tidur di mobil di bahu jalan atau Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU). “Mau gimana lagi kami enggak punya rumah di sini juga,” ujar Suryono.
Ia berharap mendapatkan kebijakan dari petugas sehingga bisa melanjutkan perjalanan ke Lampung. (bam/air/radarbanten)
Polres Cilegon dan Dishub Kota Cilegon mencurigai truk yang melaju dari arah Kota Cilegon menuju Pelabuhan Merak.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Arus Mudik Lebaran 2025 Lancar, ASDP Apresiasi Dukungan Semua Pihak
- 2 Pemudik di Pelabuhan Merak Jatuh ke Laut, ASDP Langsung Lakukan Ini
- Kisah Porter di Pelabuhan Merak di Musim Mudik Lebaran, Ada Keberkahan Buat Keluarga
- Merasakan Sensasi Menggeber Hyundai Creta Terbaru dari Jakarta Menuju Lampung
- Bocah Usia 8 Tahun Asal Cilegon Dibawa Lari Hingga ke Riau
- Menjelang Libur Akhir Tahun, ASDP Tingkatkan Layanan Penyeberangan di Sejumlah Pelabuhan