Petugas PSDKP Ditahan Coast Guard Vietnam, TNI Kerahkan KRI Patimura

Petugas PSDKP Ditahan Coast Guard Vietnam, TNI Kerahkan KRI Patimura
Ilustrasi. Foto: Humas PSDKP

Pengiriman KRI ini dalam bentuk dukungan penguatan kekauatan di perairan tersebut.

"Nantinya juga akan dikirim lagi satu kapal lagi. Kemungkinan itu KRI Diponegoro atau KRI Hasanuddin. Dan semua ini sesuai dengan arahan dari Pangarmabar," katanya.

Dari informasi yang didapat pihaknya, pemerintah pusat juga berusaha menghubungi otoritas Vietnam terkait kasus ini. Eko mengatakan Kemenlu sudah memanggil Dubes Vietnam, untuk mengkoordinasikan hal ini.

"Kalau tidak salah, kru PSDKP yang terbawa itu atas nama Gunawan," tuturnya.

Hingga saat ini, Eko mengatakan pihaknya masih menunggu arahan dari pemerintah pusat. "Kami masih menunggu, informasi lebih lanjut nanti akan kami sampaikan," ujarnya. (ska/arn)


Hubungan antara Indonesia dan Vietnam tengah panas. Itu setelah insiden penghadangan dan penangkapan awak kapal patroli Pengawasan Sumber Daya Kelautan


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News