PEVS 2023: Kymco Kenalkan Skutik Listrik Terbaru, Ada 4 Model

PEVS 2023: Kymco Kenalkan Skutik Listrik Terbaru, Ada 4 Model
Kymco secara resmi memperkenalkan skutik listrik iONEX pada ajang Periklindo Electric Vehicle (PEVS) 2023 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (17/5) Foto: dok Kymco

Dengan kapasitas baterai yang dimiliki, Agility EV mampu berakselerasi hingga 50 Km per jam, dengan jarak tempuh kurang lebih 90 Km.

Kymco i-One Series merupakan prototype terdiri dari dua tipe, yakni i-One Xs dan i-One Plus yang turut disiapkan untuk pasar Indonesia.

Motor listrik i-One Xs memiliki power 2000 Watt dengan model baterai Li-NMC 50,82V/34,3 Ah 1.743 Watt.

Dengan kekuatan baterai itu, skutik mampu melesat dengan kecepatan tertinggi 49 Km/jam dengan daya tempuh 90 Km. Secara keseluruhan KYMCO i-One Series memiliki bobot 75 Kg.

i-One Xs memiliki dimensi panjang 1.785 mm, lebar 725 mm, tinggi 1.095 mm, dengan wheelbase 1.285 mm yang didukung dengan ban berukuran 90/70-12 di depan dan 90/80-12 di belakang. Sistem pengeremannya menggunakan rem cakram.

Motor ini punya spesifikasi yang mirip dengan saudaranya. Skutik itu, punya power 2500 Watt dengan tipe baterai Li-NMC 50,82V/34Ah 1.743 Watt.

i-One Plus memiliki top speed 75 Km/jam dan mampu menempuh jarak 90 Km. Bobot motor ini hanya 90 Kg.

Secara dimensional i-One Plus punya panjang 1.805 mm, lebar 725 mm, tinggi .1.112 mm dengan wheelbase 1.300.

Kymco secara resmi memperkenalkan skutik listrik iONEX pada ajang Periklindo Electric Vehicle (PEVS) 2023 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (17/5)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News