PGN Catatkan Laba Rp4,51 Triliun
Rabu, 26 Oktober 2011 – 19:09 WIB

PGN Catatkan Laba Rp4,51 Triliun
JAKARTA--PT Perusahaan Gas Negara (Persero) menyampaikan Laporan Keuangan Interim Konsolidasian 30 September 2011 (Tidak Diaudit). Perusahaan plat merah tersebut mencatatkan laba bersih sebesar Rp4,51 triliun.
"Selama sembilan bulan tahun 2011 ino, PGN mencatatkan laba bersih sebesar Rp4,51 triliun," ujar Direktur Utama PT PGN, Hendi Prio Santoso melalui siaran persnya, Rabu (26/10).
Laba yang diperoleh tersebut jika dibandingkan dengan laba di periode yang sama tahun 2010 lalu mengalami penurunan sekitar 4 persen yakni sebesar Rp 4,69 triliun.
"Penurunan laba ini akibat dari turunnya pendapatan Perseroan yang diakibatkan oleh penurunan volume distribusi gas akibat dialokasikannya pasokan gas dari Grissik ke Duri untuk keperluan produksi minyak oleh Pemerintah sejak tahun 2010 yang masih berpengaruh sampai pertengahan tahun 2011," terang Hendi.
JAKARTA--PT Perusahaan Gas Negara (Persero) menyampaikan Laporan Keuangan Interim Konsolidasian 30 September 2011 (Tidak Diaudit). Perusahaan plat
BERITA TERKAIT
- Soal Keluhan AS Terhadap Barang Bajakan di Mangga Dua, Kemendag Bilang Begini
- Sinarmas Investama Ajak Generasi Muda Melek Investasi Digital
- Sejumlah Tokoh Ikut Tenangkan Nasabah Bank DKI dan Imbau Tidak Kosongkan Rekening
- SPBH Milik PLN IP Bakal Jadi Kunci Penting Mewujudkan Transportasi Berbasis Hidrogen
- Talenta Unggul Mampu Memperkuat Hilirisasi Pertambangan
- Harga Emas Melonjak, Didimax Buka Edukasi Trading Gratis