PGN Dukung SMPN 34 Depok Menjadi Sekolah Energi Berdikari

PGN Dukung SMPN 34 Depok Menjadi Sekolah Energi Berdikari
Penanaman bibit pohon yang dilakukan PGN bersama para siswa SMPN 34 Depok di area sekolah sebagai wujud kepedulian terhadap lingkungan. Foto: Dokumentasi Humas Pertamina

jpnn.com, DEPOK - PT PGN Tbk selaku Subholding Gas Pertamina mendukung SMPN 34 Depok menjadi Sekolah Energi Berdikari (SEB) untuk meningkatkan edukasi kepada siswa terkait pemanfaatan energi bersih.

Pada program ini, PGN berkolaborasi dengan Holding Migas Pertamina untuk merealisasikan fokus program TJSL Pertamina di bidang pendidikan.

Corporate Secretary PGN Fajriyah Usman mengatakan SEB menjadi langkah solutif perusahaan dalam meningkatkan kesadaran generasi muda di SMPN 34 Depok terhadap pentingnya menjaga lingkungan hidup, mengenalkan konsep EBT dan mitigasi perubahan iklim.

"Program SEB juga mendukung SMPN 34 Depok menjadi Sekolah Adiwiyata,” kata Fajriyah Usman dalam keterangannya, Kamis (16/1).

SMPN 34 Depok merupakan mitra PGN dalam program TJSL Gerbang Ciliwung.

SEB bertajuk Energizing Sustainable Community mengadakan beragam kegiatan.

PGN menyerahkan bantuan sistem panel surya berkapasitas 3,3 kW yang dilengkapi dengan battery storage 5 kWh.

Panel Surya ini akan dimanfaatkan untuk mendukung operasional kantin dan sistem hidroponik di sekolah.

PGN mendukung SMPN 34 Depok menjadi Sekolah Energi Berdikari untuk meningkatkan edukasi kepada siswa terkait pemanfaatan energi bersih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News