PHE OSES Berhasil Kembalikan Produksi Proyek Penggantian Pipa Bawah Air Sepanjang 30Km
jpnn.com, JAKARTA - PT Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera (PHE OSES) terus merampungkan berbagai program yang berkaitan dengan peningkatan aspek integritas fasilitas operasi.
Salah satunya dengan penyelesaian proyek penggantian pipa bawah air 12 inchi pipa minyak utama Krisna P - Cinta P sepanjang 30 km.
General Manager PHE OSES, Antonius Dwi Arinto menuturkan keberhasilan penggantian pipa ini memberikan kontribusi produksi minyak rata-rata harian dari Central Area sebanyak 6.100 barel minyak per hari (BOPD), sehingga menambah akumulasi produksi PHE OSES sebesar 20.500 barel minyak per hari (BOPD).
Proses instalasi pipa bawah air yang telah dimulai awal Agustus 2023 lalu ini berhasil diselesaikan melalui proses penyambungan dengan selamat dan tepat waktu.
Hingga 30 September 2023, sebanyak 48 sumur-sumur minyak di Central Business Unit (CBU), yang mulanya tidak berproduksi sementara saat proyek penggantian pipa berlangsung, sekarang berangsur berproduksi kembali.
Pekerjaan penyambungan pipa terlaksana dengan memenuhi aspek keselamatan kerja dan lingkungan.
Produksi ini secara teknis dan operasional telah berkontribusi meningkatkan aspek keekonomian Lapangan WK OSES yang cukup besar dan memberi dampak signifikan pada kelangsungan produksi minyak yang stabil juga dampak positif bagi industri minyak dan gas nasional.
Antonius mengungkapkan, penyelesaian proyek ini menjadi langkah yang sangat penting dalam upaya peningkatan produksi.
Proses instalasi pipa bawah air yang telah dimulai awal Agustus 2023 lalu ini berhasil diselesaikan melalui proses penyambungan dengan selamat dan tepat waktu.
- Bertambah Lagi, Desa Energi Berdikari Pertamina Hadir di Indramayu
- Jelang Nataru, Kapal Tanker PIS Rokan & PIS Natuna Siap Perkuat Distribusi Energi Nasional
- Dorong Pengembangan SDM, Jawa Satu Power Bangun Gedung Sekolah untuk SDN Cimalaya 7
- 53 UMKM akan Hadir di Pertamina Eco RunFest 2024, Ada Pilihan yang Sangat Menarik!
- Pertamina Patra Niaga Regional JBB Tutup Gelaran SME Market 2024 Keempat di Bandung
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Ini Jadwal Pengambilan Race Pack Collection