Phelps Bidik Sepuluh Nomor
Kamis, 21 Juni 2012 – 08:54 WIB

Phelps Bidik Sepuluh Nomor
OMAHA - Michael Phelps menjadi atlet paling sukses di Olimpiade Beijing 2008 dengan merebut delapan emas. Di Olimpiade Londo 2012 mulai bulan depan, dia bisa mempertajam rekornya itu menjadi sepuluh emas.
Dalam kualifikasi tim renang Amerika Serikat di Omaha, Nebraska, pekan depan, Phelps akan turun di tujuh nomor individual. Yaitu, 200dan 400 meter gaya campuran, 100 dan 200 meter gaya kupu-kupu, 100 dan 200 meter gaya bebas, serta 200 meter gaya punggung. Plus tiga nomor estafet, maka Phelps berpeluang merebut sepuluh emas di London nanti.
Penampilan Phelps tahun ini sebenarnya tidak bagus-bagus amat. Pada beberapa nomor dia masih kalah dari rekan senegaranya maupun perenang negara lain. Namun, siapa pun tidak akan berani meremehkan Phelps. Perenang yang merebut 12 emas dari dua Olimpiade itu bisa saja menyalip lawan-lawannya di Omaha pekan depan. (ovi/ang)
OMAHA - Michael Phelps menjadi atlet paling sukses di Olimpiade Beijing 2008 dengan merebut delapan emas. Di Olimpiade Londo 2012 mulai bulan depan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan