Piala AFF 2024: Nasib Timnas Indonesia Setelah Vietnam dan Filipina Imbang
Kemenangan atas Filipina akan memperbesar kans Indonesia melaju ke empat besar. Skuad Garuda akan mengumpulkan tujuh poin.
Jumlah itu sudah cukup bagi Indonesia untuk melapangkan jalan menuju semifinal Piala AFF 2024. Namun, dengan catatan Myanmar kalah atau hanya bermain imbang melawan Vietnam.
Situasi akan berbeda jika Myanmar mampu mengalahkan Vietnam. Dengan begitu, ada tiga tim yang memiliki tujuh poin, yakni Indonesia, Vietnam, dan Myanmar. Tim yang lulus ke semifinal akan ditentukan melalui head to head.
Selain itu, Indonesia juga masih bisa melaju ke semifinal jika imbang kontra Filipina. Akan tetapi, lagi-lagi Skuad Garuda harus bergantung pada hasil laga Vietnam vs Myanmar.
Jika Myanmar kalah dari Vietnam, Indonesia akan lulus ke empat besar dengan lima poin, menemani Vietnam yang duduk di posisi pertama.(mcr15/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Bagaimana nasib Timnas Indonesia setelah Filipina dan Vietnam bermain imbang pada lanjutan fase grup Piala AFF 2024?
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib
- Wamendiktisaintek: Research Ranking Indonesia Jauh di Bawah Thailand, Vietnam, Malaysia
- Pelatih Baru Australia Sudah Memikirkan Laga Melawan Timnas Indonesia
- Pramono Anung Yakin Timnas Indonesia Makin Baik di Bawah Patrick Kluivert
- Dipecat PSSI, Shin Tae Yong: Saya Pulang dengan Senyuman
- Bung Kus Akui di Bawah Erick Thohir Timnas dan Liga Sepak Bola Lebih Baik
- Tak Mungkin Patrick Kluivert Dikontrak Tanpa Target ke Piala Dunia 2026