Piala Dunia 2018: Gagal Bela Jerman, Pemain Muenchen Pensiun
jpnn.com, MUENCHEN - Sandro Wagner memilih pensiun dari tim nasional karena tidak masuk skuat Jerman untuk Piala Dunia 2018.
Padahal, salah satu tujuan Sandro Wagner hijrah ke Bayern Muenchen pada bursa transfer Januari lalu adalah menjadi bagian timnas Jerman ke Piala Dunia.
Dia pun sudah membuktikan kualitasnya dengan torehan sembilan gol dari 17 penampilan bersama Die Roten.
Namun, performa tersebut belum cukup ampuh untuk meluluhkan hati pelatih Jerman Joachim Loew.
Striker 30 tahun tersebut tidak masuk dalam 27 pemain skuat Die Mannschaft. Padahal, Wagner selalu masuk skuat dalam dua uji coba sebelumnya melawan Sapnyol (23/3) dan Brasil (27/3).
"Dengan ini (tidak termasuk di 27 pemain Loew), saya pastikan bahwa saya pensiun dari tim nasional," kata Wagner kepada Bild.
Loew malah memanggil striker Freiburg Nils Petersen yang belum sekali pun mencatatkan penampilan bersama Jerman. (io)
Sandro Wagner memilih pensiun dari tim nasional karena tidak masuk skuat Jerman untuk Piala Dunia 2018.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Dokter Asal Arab Saudi Pelaku Serangan yang Menewaskan 2 Orang di Pasar Natal
- Rezim Assad Tumbang, Jerman Langsung Tutup Pintu untuk Warga Suriah
- KJRI Hamburg Resmi Melayani Permohonan Paspor Elektronik
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Menang Atas Bosnia, Belanda vs Hungaria Berakhir Imbang
- 2 Kapal Angkatan Laut Jerman Bakal Berlabuh di Jakarta Minggu Depan, Ada Apa?