Piala Dunia 2022: Argentina Kalah, Begini Komentar Lionel Scaloni, Oh Sedihnya

Namun, Arab Saudi berhasil membalikkan keunggulan sekaligus mengunci kemenangan lewat dua gol yang masing-masing dicetak oleh Saleh Al-Shehri dan Salem Al-Dawsari.
Scaloni juga meminta para pemainnya untuk bangkit dan fokus untuk pertandingan berikutnya melawan Meksiko.
"Kami harus bangkit kembali dari kekalahan ini dan mempersiapkan dua pertandingan berikutnya. Kami tidak perlu menganalisis lebih dari itu," ujar Scaloni.
"Bila kami menang, kami juga akan bangun besok memikirkan pertandingan besok melawan Meksiko dan memikirkan berbagai aspek yang bisa kami tingkatkan. Ini tidak mengubah analisis kami," tegasnya.
Argentina akan menjalani pertandingan keduanya di Grup C melawan Meksiko pada Minggu (27/11) sebelum menghadapi Polandia, Kamis (1/12). (antara/jpnn)
Argentina kalah di laga perdana Grup C Piala Dunia 2022 melawan Arab Saudi. Simak komentar Lionel Scaloni.
Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- MIND ID Terima Kunjungan Menteri Perindustrian dan SDM Arab Saudi di Indonesia
- Kementerian P2MI Memfasilitasi Kepulangan 124 Pekerja Migran dari Arab Saudi
- Luis Suarez: Messi Ingin Tampil di Piala Dunia 2026
- Menteri Industri Arab Saudi Bakal ke Indonesia, Bahas Kerja Sama Sektor Unggulan