Piala Dunia U-17 2023: Daftar 21 Pemain Timnas Indonesia, Simak Pernyataan Erick Thohir
jpnn.com - Timnas U-17 Indonesia telah merilis 21 pemain yang dibawa ke Piala Dunia U-17 2023.
Indonesia selaku tuan rumah tergabung di Grup A bersama Ekuador, Panama, dan Maroko.
Nantinya, Skuad Garuda Muda akan berkandang di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Timnas U-17 Indonesia akan memulai perjuangannya pada 10 November dengan menghadapi Ekuador.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir optimistis dengan komposisi skuad yang dimiliki Timnas U-17.
Menurut Erick, mereka yang dibawa ke Piala Dunia U-17 2023 telah melalui seleksi yang ketat, sehingga terpilih pemain-pemain terbaik.
"Saya lihat ada kombinasi seimbang antara pemain Timnas U-16 yang juara Piala AFF 2022 dengan para pemain yang baru bergabung."
"Mereka juga punya pengalaman dan jam terbang di luar negeri, seperti Welber Jardim dari Sao Paulo. Harapannya, mereka bisa tampil maksimal karena ini kesempatan besar," ucap Erick.
Timnas U-17 Indonesia telah merilis 21 pemain yang dibawa ke Piala Dunia U-17 2023. Simak pernyataan Erick Thohir.
- Warning dari Erick Thohir Setelah Timnas Indonesia Menghancurkan Arab Saudi
- Kata Erick Thohir Soal Kans Naturalisasi Emil Audero
- Darmizal Apresiasi Langkah Erick Thohir Mentransformasi Sepak Bola Nasional
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Erick Thohir: Berikan yang Terbaik, Percaya Kita Bisa Bangkit
- Erick Thohir Masuk Ruang Ganti Timnas Indonesia, Tegang
- Heboh Pernyataan Erick Thohir & Aksi Bang Jay setelah Indonesia Kalah Tebal, Manajer Merespons