Piala Dunia U-17: Timnas Indonesia Menyiapkan Fisik Menjelang Melawan Ekuador
jpnn.com - SURABAYA - Tim Nasional Indonesia akan menghadapi Timnas Ekuador pada pertandingan grup A Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Jumat 10 November 2023.
Para pemain Timnas U-17 Indonesia tengah mempersiapkan fisik dan adaptasi diri dengan kondisi cuaca di Surabaya menjelang pertandingan tersebut.
Penyerang Timnas Indonesia U-17 Amar Brkic mengaku membutuhkan adaptasi dengan cuaca di tanah air.
Sebab, dia merupakan pemain yang lahir dan besar di Jerman.
"Latihan pertama di Jakarta sangat sulit buat saya. Setelah latihan, kepala sakit sedikit-sedikit, tetapi kondisi cuaca di Surabaya, sedikit lebih panas. Cuaca Jakarta jadi lebih hangat buat saya. Saya pikir tim akan lebih baik," ucapnya dalam keterangannya di Surabaya, Senin (6/11).
Pemilik nama lengkap Amar Rayhan Brkic itu juga mulai menyiapkan secara matang untuk menghadapi laga perdana melawan Timnas U-17 Ekuador.
Amar menjelaskan, latihan yang digelar di Lapangan A kompleks Stadion GBT Surabaya itu, sekaligus mengasah proses adaptasi timnya.
"Saya pikir di tim sangat baik. Chemistry kami sangat baik, tidak ada masalah. Untuk pertandingan melawan Ekuador, saya pikir pertahanan dan chemistry kami bisa menghadapi segalanya," ucap pemain berdarah Bosnia-Indonesia tersebut.
Pemain Timnas Indonesia U-17 mempersiapkan fisik menjelang pertandingan grup A Piala Dunia U-17 melawan Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya.
- Film Elang Menyibak Tabir Gelap di Balik Sepak Bola Indonesia
- Timnas Indonesia vs Filipina, Shin Tae Yong: Pasti Kami akan Bekerja Keras
- Erick Thohir Optimistis PNM Liga Nusantara Lahirkan Bibit Timnas Baru
- Noda dalam Keberhasilan Timnas U-17 Indonesia ke Piala Asia U-17 2025
- Jujur, Nova Arianto Kurang Puas Timnas U-17 Indonesia Imbang Melawan Australia
- Timnas U-17 Indonesia Lulus ke Piala Asia U-17 2025