Piala Indonesia Digelar Maret
jpnn.com - JAKARTA - Ajang Piala Indonesia akan kembali diputar. Sekjen PSSI Joko Driyono menjadwalkan Maret 2015, kompetisi yang dulu dikenal dengan Copa Indonesia tersebut dimulai tahapannya.
Meski jadwal kick off sudah pasti, sejauh ini Joko menyebut format kompetisi masih belum diputuskan. Pihak Liga Indonesia selaku pengelola kompetisi, masih merumuskan format apa yang akan digunakan.
"Kami sekarang masih mendiskusikan apakah akan 64 besar, 54 atau 32 besar, belum diputuskan," katanya kepada JPNN, Selasa (16/12).
Piala Indonesia terakhir diputar pada 2012 lalu dan menghasilkan juara Persibo Bojonegoro. Pada 2013, Piala Indonesia batal diputar karena jadwal kompetisi yang padat, bukan hanya di Indonesia Super League (ISL) tapi juga kompetisi lain.
Alasan Joko saat itu, selain masih masa transisi dengan kompetisi dua wilayah, juga klub masih belum sehat. Terbukti, meskipun hanya tampil di ISL, klub-klub masih banyak yang kekuarangan finansial sampai akhirnya menunggak gaji. (upi/mas)
JAKARTA - Ajang Piala Indonesia akan kembali diputar. Sekjen PSSI Joko Driyono menjadwalkan Maret 2015, kompetisi yang dulu dikenal dengan Copa Indonesia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kabar Irwansyah Hengkang dari Pelatnas Cipayung, Fadil Imran Jawab Begini
- Persib Jamu Borneo FC di Stadion GBLA, Bobotoh Boleh Datang, tetapi
- Gandeng Konsuiltan Manajemen, PBSI di Tangan Fadil Imran Mencoba Terukur dan Transparan
- Pelatih Persib Bojan Hodak Sebut Stadion GBLA Belum Siap Dipakai Melawan Borneo FC
- PB Perpani dan Djarum Foundation Berkolaborasi Jaring Atlet Panahan Terbaik Indonesia
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Kevin Diks Terancam Absen, Siapa Penggantinya?