Piala Indonesia Mundur Juni
Jumat, 08 April 2011 – 08:47 WIB

Piala Indonesia Mundur Juni
JAKARTA - Gonjang ganjing yang terjadi dalam persepakbolaan Indonesia berdampak pada mundurnya pelaksanaan Piala Indonesia. Awalnya, ajang yang dulu bertitle Copa Dji Sam Soe itu akan mulai digeber pada pertengahan Mei. Tapi melihat situasi yang terjadi saat ini PT Liga Indonesia selaku penyelanggara memutuskan memundurkan Piala Indonesia 2011 pada Juni 2011. Format Piala Indonesia tahun ini sama dengan tahun lalu. Pesertnya adalah 32 tim. Mereka berasal dari masing-masing 15 tim ISL dan Divisi Utama plus finalis Divisi I. "Saat ini kami belum tahu apa yang akan terjadi ke depan. Kami tidak mau persiapkan turnamen tidak matang. Apalagi, proses pergantian pengurus kali ini tidak mudah," sambung Joko yang juga menjadi salah satu anggota Komite Normalisasi.
"Kami putuskan menunggu pemilihan pengurus baru PSSI selesai dulu. Kickoff Piala Indonesia mungkin dilakukan awal Juni karena kami tak ingin meninggalkan masalah buat pengurus baru nanti," kata CEO PT Liga Indonesia Joko Driyono kemarin.
Baca Juga:
Seperti diketahui, Komite Normalisasi PSSI menjadwalkan menggelar Kongres Pemilihan Ketum PSSI, Waketum, dan anggota Exco pada 20 Mei atau lebih cepat sehari dari deadline FIFA.
Baca Juga:
JAKARTA - Gonjang ganjing yang terjadi dalam persepakbolaan Indonesia berdampak pada mundurnya pelaksanaan Piala Indonesia. Awalnya, ajang yang dulu
BERITA TERKAIT
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025
- Sudirman Cup 2025: Ini Target dari Menpora Dito Ariotedjo
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025