Piala Menpora: Wiyatama Menang WO 3-0 Atas Adiluwih

jpnn.com - BANDARLAMPUNG – Pergelaran hari kedua, pertandingan Liga Pelajar U-16 Piala Menpora seri Lampung tahun 2016, berakhir dengan hasil WO (walkover) untuk SSB Wiyatama Bandarlampung dengan skor akhir 3-0.
“Pertandingan sore ini (kemarin, Red) berakhir dengan hasil WO, karena pihak dari SSB Adiluwih berhalangan hadir sore ini,” kata Pengawas Pertandingan Larno Prianto saat dijumpai di Stadion Sumpah Pemuda, PKOR Wayhalim seperti diberitakan Radar Lampung (Jawa Pos Group) hari ini (20/8).
Sebelumnya, lanjut dia, SSB Wiyatama Bandarlampung telah memenangkan pertandingan dengan skor akhir 3.1, melawan Persilas Lampung Selatan. Selanjutnya, dalam babak semifinal yang akan digelar hari ini, SSB Wiyatama Bandarlampung akan berhadapan dengan Persikomet. Pertandingan akan dimulai sekitar pukul 8.00 Wib di Stadion Sumpah Pemuda PKOR Wayhalim.
“Selain itu dalam babak semifinal ini, akan ada SMNO Metro vs Persilas Lampung Selatan, pertandingan akan dimulai pada pukul 9.30 Wib,” tambahnya.
Sementara itu, Pelatih SSB Wiyatama Bandarlampung Dirsono mengungkapkan, pihaknya telah melakukan persiapan selama satu bulan penuh untuk menghadapi Liga Pelajar U-16 tersebut. “Dengan perjalanan seleksi, kita mendapat pemain sebanyak 20 orang dari seluruh Bandarlampung,” katanya.
Sementara itu, untuk menghadapi babak semifinal pihaknya telah melakukan persiapan hingga 80 persen. Menurutnya, dengan masuk dalam tahap semifinal ini merupakan salah satu kerja keras yang telah dilakukan tim SSB Wiyatama Bandarlampung.
“Sebagai pelatih hanya tinggal menambah sedikit lagi dari permainan anak-anak, mana yang kurang dan lainnya. Tinggal ditingkatkan lagi latihannya, dan kita optimis bisa lolos hingga final,” tukasnya.
Disinggung terkait kondisi fisik pemain yang telah memasuki semifinal. Dirsono atau yang akrab disapa Kadir melaporkan, seluruh kondisi pemain masih dalam keadaan baik. “Kelelahan itu pasti, tetapi malam ini (kemarin, Red) kan ada waktu untuk istirahat, dan mudah-mudah besok pagi (hari ini, Red) sudah fit lagi,” katanya.
BANDARLAMPUNG – Pergelaran hari kedua, pertandingan Liga Pelajar U-16 Piala Menpora seri Lampung tahun 2016, berakhir dengan hasil WO (walkover)
- Akhirnya Raih Kemenangan, PSBS Biak Rusak Pesta Borneo FC
- Tembus Perempat Final Orleans Masters 2025, Apriyani/Fadia Perlahan Konsisten
- Dapat Suntikan Dana Segar dari Freeport, PSBS Biak Termotivasi Tingkatkan Performa
- Jorge Martin Sebut Dirinya Sudah Pulih, Bakal Turun di MotoGP Argentina
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Situasi Berbeda Timnas Indonesia dan Australia
- Paulo Fonseca Diskors 9 Bulan, Ini Sebabnya