Piala Presiden 2018: Kiper Bali United Ancam Sriwijaya FC

jpnn.com, BALI - Kiper Bali United Wawan Hendrawan berambisi membawa timnya menyingkirkan Sriwijaya FC pada leg kedua semifinal Piala Presiden 2018 di Stadion I Wayan Dipta, Jumat (14/2).
Penjaga gawang berjuluk Spiderwan itu ingin kembali merasakan final Piala Presiden.
Sebelumnya, Wawan sudah merasakan partai pemungkas Piala Presiden 2017 saat membela Borneo FC.
“Target kami adalah melaju ke final Piala Presiden 2018. Seluruh pemain bertekad menang di kandang,” kata Wawan sebagaimana dilansir laman Liga Indonesia, Jumat (14/2).
Kans Bali United melaju ke final juga terbilang sangat besar.
Bali United hanya membutuhkan kemenangan dengan skor berapa pun untuk ke final.
Sebab, Bali United sukses menahan imbang Sriwijaya FC tanpa gol pada leg pertama.
Saat itu, Wawan tampil gemilang dengan menggagalkan sejumlah peluang Sriwijaya FC.
Kiper Bali United Wawan Hendrawan berambisi membawa timnya menyingkirkan Sriwijaya FC pada leg kedua semifinal Piala Presiden 2018
- Menang dari PSS Sleman, Bali United Mengancam Persebaya di Klasemen Liga 1
- Pukul Bali United, Arema FC Mengakhiri Paceklik Kemenangan
- Arema FC Vs Bali United Sore Ini: Singo Edan Lapar Kemenangan
- 5 Gol Mewarnai Bali United Vs Borneo FC, Cek Klasemen Liga 1
- Klasemen Liga 1: Papan Atas Memanas
- Bali United Membantai 10 Pemain Semen Padang