Piala Super Spanyol: Tumbangkan Mallorca, Madrid Hadapi Barcelona di Final

jpnn.com - JAKARTA - Real Madrid mengalahkan Real Mallorca dengan skor 3-0 dalam laga semifinal Piala Super Spanyol 2024/25 di King Abdullah Sport City, Arab Saudi, Jumat dini hari WIB.
Tiga gol Los Blancos semuanya tercipta di babak kedua.
Masing-masing oleh Jude Bellingham, gol bunuh diri Martin Valjent, dan Rodrygo.
Hasil ini membawa Madrid ke laga final Piala Super Spanyol 2024/25.
Di partai puncak nanti, El Real akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona.
Pertandingan final digelar 12 Januari mendatang di King Abdullah Sport City.
Los Blancos tampil menyerang di awal laga dan menciptakan peluang ketika pertandingan baru berjalan dua menit.
Umpan tarik Kylian Mbappe bisa disambar Lucas Vazquez, tetapi bola masih mengarah ke tangan kiper Dominik Greif.
Real Madrid akan menghadapi Barcelona di Piala Super Spanyol, setelah mengalahkan Real Mallorca.
- Real Madrid vs Arsenal, Ancelotti Yakin Mampu Membalikkan Keadaan
- Gegara Melakukan Tekel Keras, Mbappe Kena Sanksi Larangan Main Satu Pertandingan
- Real Madrid vs Arsenal: Momen Kylian Mbappe Menebus Dosa?
- Barcelona Melaju ke Semifinal Liga Champions, Begini Komentar Hansi Flick
- Liga Champions: Alasan Nani Jagokan Real Madrid Comeback Lawan Arsenal
- Liga Champions: Penantian Barcelona Selama 6 Tahun Berakhir